Selasa, 08 Maret 2016

PERHITUNGAN DOSIS SEDIAAN LEPAS LAMBAT




Perhitungan Dosis Obat Untuk Rancangan Sediaan Lepas Lambat
Jumlah obat dalam suatu bentuk sediaan lepas lambat yang dibutuhkan untuk memberikan kadar obat yang dipertahankan dalam tubuh ditentukan oleh farmakokinetika zat aktif, tingkat yang diinginkan dan lama kerja yang dimaksudkan. Secara umum, dosis total yang dibutuhkan (Dtot) adalah jumlah dosis pemeliharaan (Dm) dan dosis awal yang segera dilepaskan (Di) untuk memberikan tingkat terapi yang dibutuhkan dalam darah.
Dtot     = Di + Dm
Dalam praktik, Dm dilepaskan selama periode waktu tertentu dan besarnya adalah hasil perkalian td (durasi kerja) dan untuk mempercepat orde nol.
Dtot     = Di + .td
Dosis pemeliharaan (Dm) sebaiknya dilepaskan setelah Di menghasilkan konsentrasi zat aktif dalam darah yang sama dengan konsentrasi terapi (Cp). Tetapi, karena keterbatasan formulasi, Dm sebenernya mulai dilepaskan pada t = 0. Oleh karena itu,  Di sebaiknya dikurangi dengan jumlah bagian  Dm yang dilepaskan untuk menghindari kelebihan dosis (topping). Sehingga :
Dtot     = Di + .td
Dtot     = Db – (.tp) + .td
Untuk zat aktif yang mengikuti model satu kompartemen terbuka, kecepatan eliminasi (R) yang diperlukan untuk mempertahankan zat aktif pada tingkat terapi (Cp) adalah:
R        = k.Vd . Cp
harus sama dengan R untuk memberikan konsentrasi zat aktif yang stabil dalam darah. Persamaan dibawah ini memberikan perkiraan kecepatan pelepasan () yang diperlukan dalam formulasi.
R        = Cp. ClT
ClT adalah bersihan zat aktif. Dalam mendesain produk lepas lambat, Di akan menjadi dosis muatan (loading dose) yang akan menghasilkan konsentrasi zat aktif dalam tubuh ke Cp dan total dosis yang diperlukan untuk mempertahankan konsentrasi terapi dalam tubuh adalah :
Dtot     = Di + Cp.ClT.td
Banyak produk “sustained release” tidak memiliki dosis muatan (Di = 0). Jadi dosis yang  diperlukan untuk mempertahankan suatu konsentrasi terapi untuk t jam adalah :  
Dtot     = Cp.ClT. td
(Siregar, 2010)

Contoh Perhitungan :
Berapakah dosis suatu sediaan “sustained release” yang diperlukan untuk mempertahankan suatu konsentrasi terapetik 10 µg/mL untuk 12 jam? Dianggap t½ obat 3,46 jam dan Vd 10 L.
·          
 
                    








(Shargel & Andrew , 2006)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar